cara mengetahui Spesifikasi Sistem Secara Umum

Written By sejarah islam on Senin, 02 April 2012 | 08.09

Anda baru saja membeli komputer. ???
Atau sudah lama menggunakan komputer. Tapi sampai saat ini yang Anda tahu hanyalah menggunakan komputer apa adanya. Pokoknya asal pakai, pekerjaan selesai.
Di kemudian hari Anda ingin menggunakan software tertentu atau ingin bermain game.
Kemudian Anda menginstall software tersebut. Tapi yang terjadi adalah software tersebut tidak bisa dijalankan. Mengapa?

Sederhana saja. Penyebab yang paling mungkin terjadi adalah, komputer Anda tidak kuat menjalankan software tersebut. Komputer Anda punya spesifikasi. Punya batasan tentang software apa yang bisa dijalankan. Lalu bagaimana cara mengetahuinya?

Di sini Anda akan belajar cara mengetahui spesifikasi 2 hal penting yang ada pada komputer Anda. Sistem secara umum dan VGA. Caranya cukup mudah. Sekali Anda tahu artinya, ‘perkenalan’ dengan komputer baru sekalipun hanya butuh waktu singkat. Tidak ada 5 menit.

Mengetahui spesifikasi sistem secara umum

Informasi sistem secara umum dapat Anda lihat melalui properties dari my computer. Cara aksesnya adalah:
  • Klik kanan ikon My computer di desktop, lalu pilih properties
  • Akan nampak jendel berikut:
System-Properties
Keterangan:
  1. Informasi Windows yang Anda gunakan. Windows versi apa, dan service pack berapa.
  2. Informasi sistem komputer Anda. Jenis prosesor, kapasitas memori (RAM), dan tipe sistem (Windows 32 bit atau 64 bit).
  3. Informasi tentang nama komputer dan workgroup. Ini biasanya akan berguna untuk pengaturan jaringan komputer.

Mengenali VGA (Graphic Card)

Mengapa saya anggap VGA sebagai sesuatu yang penting untuk dikenali? Jawabnya adalah karena software-software yang ada sekarang ini banyak yang menuntut kemampuan grafis yang cukup baik.
Contohnya adalah PC game. Mungkin Anda adalah seseorang yang baru dalam PC game.Yang ada di pikiran Anda adalah, membeli atau menyewa game, install, lalu main. Tapi yang terjadi adalah, game tersebut tidak bisa dijalankan setelah installasi. Mengapa? Kemungkinan yang paling besar adalah VGA Anda tidak kuat memainkannya.
Sebelum membeli atau menyewa PC game sebaiknya Anda ketahui dulu system requirement dari game tersebut. Kemudian bandingkan dengan kemampuan komputer Anda. Mencukupi kan untuk memainkan game tersebut?
Untuk mengenali spesifikasi VGA Anda, akseslah DxDiag. Caranya cukup mudah:
  • Tekan tombol windows + R.
  • Ketik dxdiag. Enter.
  • Setelah muncul jendela baru, pilihlah tab display. Lihat gambar berikut.
DxDiag
Di situ terdapat keterangan dasar tentang spesifikasi VGA. Di sana tercantum nama VGA, tipe, merek, hingga memori.
Memori paling banyak digunakan sebagai acuan untuk game. Misalnya saja, sebuah game mencantumkan keterangan seperti ini:
  • 2.0 GHz P4 processor or equivalent
  • 1 GB RAM
  • 128 MB Video Card with support for Pixel Shader 2.0
  • The latest version of DirectX 9.0c
  • Microsoft Windows XP Service Pack 2
  • At least 6.1 GB of hard drive space with at least 1 GB of additional space for custom content and saved games
Lihat yang saya cetak tebal. Keterangan tersebut berarti Anda harus memiliki VGA dengan memori paling tidak 128 MB. Jika dibandingkan dengan screenshot spesifikasi VGA di atas, VGA tersebut berarti mampu untuk memainkan game ini.
Jika Anda lihat lagi, setelah memori ada juga keterangan pixel shader. Sayangnya tidak ada cara untuk spesifikasi pixel shader VGA melalui komputer. Anda harus mencarinya sendiri di internet.

Jangan paksa komputer bekerja lebih

Sekarang Anda sudah mengerti cara mengetahui spesifikasi komputer Anda. Bila di kemudian hari Anda menemukan software yang menarik, misalnya game yang sangat bagus, dan membutuhkan sistem dengan spesifikasi melebihi komputer Anda, lebih baik jangan paksakan komputer Anda untuk memainkannya.
Memang terkadang game/ software tersebut masih bisa dijalankan walaupun agak terputus-putus, gerak tidak lancar, dan respon lama. Tapi di balik itu, komputer Anda sedang kerja rodi. Komputer sedang bekerja sangat keras. Hal ini bisa mengakibatkan komputer Anda berumur pendek.
Yahhh… paling ringan adalah cepat over heating (kelebihan panas). Namun sekali saja komputer Anda terkena over heating, maka ini akan sulit disembuhkan. Berikutnya, meskipun komputer hanya bekerja ringan, ia akan cepat over heating. Inilah yang terjadi pada laptop pertama saya.
Sedangkan untuk yang paling parah adalah, komponen komputer Anda bisa gosong! Saya juga pernah mengalaminya. Monitor saya gosong komponennya. Juga VGA-nya.
Seperti pada posting-posting saya tentang perawatan komputer, saya ingin mengatakan:
Sayangilah komputer Anda. Rawatlah. Jangan dipaksa kerja terlalu keras.

refrensi: artikel ini di ambil di beberapa sumber di internet

0 komentar:

Posting Komentar